Jakarta (ANTARA) – Produsen otomotif asal Swedia, Volvo menarik kembali (recall) 460.000 unit sedan yang diproduksi pada tahun 2001 hingga 2009 secara global karena adanya masalah inflator aribag.
Dalam kasus ini, Volvo harus menarik model Volvo S80 2001 hingga 2006 dan model S60 2001 hingga 2009, yang memiliki tablet propelan inflator airbag yang jika lembap dan suhu tinggi akan dapa menimbulkan debu.
Debu tersebut dapat meningkatkan luas permukaan luka bakar dan laju pembakaran yang menyebabkan tekanan ruang bakar tinggi dan risiko pecahnya inflator sehingga pengemudi atau orang yang berada di dalam dapat terkena pecahan logam dari inflator.
“Jika terjadi kecelakaan dengan aktivasi airbag pengemudi di mana pecah terjadi, pengemudi mungkin terkena pecahan dari inflator yang dapat menyebabkan cedera serius atau kematian,” menurut NHTSA yang dikutip dari CarsCoops, Kamis.
Menurut dokumen yang diterbitkan oleh NHTSA, inflator kendaraan dipasok oleh Autoliv dan ZF, meskipun terdengar seperti masalah yang menyebabkan lebih dari 67 juta kendaraan dengan airbag Takata ditarik.
CNBC melaporkan bahwa lebih dari 460.000 kendaraan terpengaruh di seluruh dunia sebagai bagian dari penarikan kembali Volvo. Untuk memperbaiki situasi, pembuat mobil akan mengganti airbag pengemudi di semua kendaraan secara gratis.
Baca juga: Sejumlah perusahaan tarik 300 kendaraan karena suku cadang rusak
Baca juga: 8 pabrikan “recall” hampir 24 ribu kendaraan karena suku cadang rusak
Baca juga: Volvo “recall” 85 ribu unit kendaraannya di Amerika Serikat
Pewarta: KR-CHA
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021
Jakarta (ANTARA) – Xiaomi meluncurkan skuter listrik Mijia 3 Lite yang dibanderol 1.899 yuan (Rp4,2 juta) dan akan dijual mulai 5 April mendatang. Dikutip dari Gizmochina, Selasa, frame Mijia 3 Lite dikatakan 10mm lebih tipis dari pada Mijia 1s yang diluncurkan... selengkapnya
Jakarta (ANTARA) – Produsen otomotif asal jepang, Toyota menanggapi secara serius invasi Rusia atas Ukraina yang masih berlangsung hingga saat ini. Pabrikan otomotif itu mengamati perkembangan yang sedang berlangsung di Ukraina dengan penuh keprihatinan akan keselamatan rakyat Ukraina dan harapan... selengkapnya
Jakarta (ANTARA) – ExxonMobil Lubricants Indonesia bersama merek pelumas Federal Oil berharap dua pebalap Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2), Fabio Di Giannantonio dan Nicolò Bulega, mengambil pelajaran pada balapan pekan lalu di Styria agar mampu tampil maksimal dan membalap dengan... selengkapnya
Belum ada komentar